Tips Memilih Cincin Sesuai Bentuk Jari

Kali ini kita akan membahas tips memilih cincin sesuai bentuk jari tangan anda. Dalam membeli atau membuat cincin kita sebaiknya memperhatikan beberapa hal diantaranya sebagai berikut :



  • Apabila anda memiliki jari dengan tulang yang besar sebaiknya jangan memilih cincin dengan lebar yang kecil karena akan seperti menghilang di jari anda tetapi bila anda menyukai cincin lebar sebaiknya memilih yang tepinya bundar sehingga memberikan tekanan yang ringan pada kulit jari anda.
  • Cincin yang datar lebih bagus dikenakan oleh orang yang memiliki jari yang kecil dan untuk jari yang ramping lebih cocok menggunakan cincin yang mempunyai desain diagonal karena akan memberi kesan lebar.
  • Tinggi cincin juga perlu dipertimbangkan saat membeli cincin. Cincin dengan berlian memunculkan penampilan yang lebih besar dan harus sesuai bentuk dan ukuran jari. Desain terbuka akan memberi kesan ringan dan rata pada jari yang lebar. Jari tangan yang kecil dan ramping lebih bagus menggunakan cincin dengan beberapa hiasan batu kecil yang berderet.

Jadi pilihlah cincin yang sesuai dengan bentuk jari tangan anda agar terlihat indah saat digunakan pada jari anda.


Previous
Next Post »